Saturday, April 7, 2012

Edisi April - Mei 2012 " Tart & Pie "

Posted by Masak Bareng at 9:04 PM 0 comments
Hi ... hi.. jumpa lagi di edisi baru, edisi kali  ini menghadirkan Tart and Pie, sekilas info tentang keduanya kami lampirakn disini yang diambil dari berbagai sumber, yang telah disusun kembali.

Tart Dan Pie

Anda mungkin tidak asing mendengar nama  Tart dan Pie bukan ?
Tart dan Pie  yang sekilas nampak sama, tetapi sebetulnya berbeda karena tujuannya.
Pie bentuknya lebih dalam dan Tart sebaliknya, jadi untuk isian pie lebih banyak dari tart karena bentuknya tersebut.

Untuk rasa baik tart maupun pie bisa saja dibuat manis atau gurih dan kita bisa berkreasi tanpa batas. Misalkan nih bikin  banana pie, coklat pie, cheese pie, smoked beef pie, orange tart, cheese tart, chicken tart dan lain2.

crust ( kerak atau kulit ) dari tart , biasanya lebih pendek, dan crust inilah yang memegang peranan penting yang akan mengikat jika dipadukan dengan isian yang tepat.

Sedangkan Crust dari Pie lebih ringan dan flakky, dengan isian yang seperti halnya pada pie apel , air apel yang meresap pada crustnya memberikan sensasi yang berbeda.

So.. silahkan anda memilih mana yang lebih anda sukai dan menantang anda untuk turut serta diedisi ini.


Posting hasil memasak dengan tema: “ Tart and Pie “  dimulai dari  10 Ápril - 30 Mei 2012
•Postingan dilengkapi dengan logo Masak Bareng
•Kirim datanya ke email Masak Bareng di masakbarengyuuk(at)gmail(dot)com, berupa:

      Nama
      Nama Blog
      Nama masakan dan URLnya
      1 Buah foto hasil masakan
     1-3 kalimat kesan/keterangan tentang entry tsb•Foto yang disertakan hendaknya berukuran max: 300      pixel width

•Entry harus disertai dengan resep bahan dan cara memasak lengkap yang dapat diakses oleh umum, sehingga memudahkan bagi admin untuk membuat hyperlink ke halaman aslinya. Jika ingin memposting lewat facebook, entry harus ditulis di notes dengan disertai gambar, resep dan logo masbar selayaknya dalam blog, dan privacy settingnya diubah untuk umum, sehingga bisa diakses oleh umum.

Info tambahan:Tentang resep, tidak ada aturan baku. Dipersilahkan browsing dan tidak tertutup kemungkinan untuk berkreasi sesuai selera.

Tapi sebaiknya menyebutkan sumber resep yang digunakan.

Bahasa yang digunakan saat posting juga tidak perlu sama, mau pake English atau bahasa lainnya juga boleh.

Tema menu, Polling, dan Jadwal posting edisi berikutnya akan diumumkan setelah penayangan Round up Masak Bareng.

So, sempatkan aja melihat-lihat update beritanya.




         
Untuk ketentuannya :  

Sunday, April 1, 2012

Round Up Edisi Februari - Maret 2012

Posted by Masak Bareng at 7:57 PM 2 comments
Banyak cara untuk menyatakan cinta untuk  keluarga, salah satunya membuat sajian kesukaan keluarga, sesuai thema  Edisi Feb  -  Maret 2012  " Love On Plate "

Terima Kasih untuk yang telah berpartisipasi dalam event MasBar kali ini ya....

Lidia Ratnawati

" This dessert is from Thailand and has spread out around the world. I was craving for this dessert when I saw a very intimidating picture of my dear foodie friend who recently travelled to Bangkok and had this dessert there. "



                                       Mango Sticky Rice Dessert @ Bianca`s and Jordan` Mom

Elly Salman

 " minum kopi berdua adalah kebiasaan kami suami istri, minum dicangkir berbentuk love n bolgul berbentuk love juga tentu memberi nuansa romantis yang luar biasa hehehehe *genit mode on "



                                        Red Velvet Swiss roll with love shape @ My Messy Kitchen


Helena Rijoly Matakupan
Love on a Plate of  Bumbu rendang agar belajar mencintai Tanah Minang... Tanah Rantau kami sementara ini

Ayam Rendang @ Annies123dish.


Dita Soehardi

"aku suka banget bikin sushi untuk keluarga tercinta, selain sehat, keluarga juga suka banget. sushinya dinamakan semau gueh karena emang isinya semau gueh. bikinnya penuh cinta untuk keluarga tercinta  ...ehhehe"



                                                          Sushi Semau Gueh @Nanakam

Rosdaniar

" Keunikan Rasa Cakenya seperti halnya cinta "

                                          Almond Lemon & Coklat Cake  @dapur daniar
 

|Masak Bareng Yuuk !!! Copyright 2009 SweetCupcake Designed by Ipiet Templates | Thanks to BloggerTemplates